Tingkatkan Pengelolaan Perpustakaan Kelurahan, DPK Selenggarakan Bimtek SPP-TIK
Dalam upaya memberikan pemahaman dan keterampilan teknis dalam pengelolaan perpustakaan kelurahan dalam menerapkan Program Transformasi Perpustakaan Berbasis Inklusi Sosial (TPBIS), Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Yogyakarta melaksanakan Bimtek Strategi Pengembangan Perpustakaan-Teknologi Informasi dan Komunikasi (SPP-TIK) kepada pengelola perpustakaan yang telah melakukan replikasi Program TPBIS.
Kegiatan bimtek ini dilaksanakan selama tiga hari dimulai tanggal 5 Maret hingga 7 Maret 2024 bertempat di Hotel Kimaya Sudirman Yogyakarta Jl. Jend Sudirman Nomor 89 Gondokusuman Yogyakarta dan diikuti oleh 23 orang terdiri dari pengelola perpustakaan Kelurahan Gunungketur, Kelurahan Gowongan, Kelurahan Suryodiningratan, Kelurahan Muja-Muju, Kelurahan Purwokinanti dan Kelurahan Patangpuluhan serta pustakawan Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Yogyakarta yang berperan sebagai pendamping kelompok.
Bimtek SPP-TIK ini merupakan hasil kerjasama antara Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Yogyakarta dengan Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Yogyakarta.
Kegiatan ini dibuka oleh ibu Fatmah Rosyati selaku Sekretaris Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Yogyakarta. Dalam sambutan tersebut disampaikan bahwa saat ini ASN wajib melakukan pengembangan kompetensi minimal 20 JPL melalui beragam pembelajaran salah satunya dengan Bimtek SPP-TIK. Melalui Bimtek tersebut diharapkan perpustakaan dapat semakin meningkatkan layanan perpustakaan kelurahan dan perannya sehingga dapat memberikan kemanfaatan bagi kita semua khususnya bagi kemajuan Pemerintah Kota Yogyakarta dan dampak dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat di Kota Yogyakarta.
Kegiatan Bimtek dikemas dengan menarik sehingga meningkatkan partisipasi peserta dalam kegiatan. Selain menerima materi dari narasumber peserta juga diajak untuk langsung mempraktekan penerapan materi dan dilanjutkan diskusi kelompok. [Ank]