Tingkatkan Literasi Kesehatan Masyarakat, DPK Kota Yogyakarta Selenggarakan Diskusi Buku
Selasa, 12 September 2023 telah terlaksana kegiatan diskusi buku berjudul “Pencegahan dan Serba-Serbi Penyakit Degeneratif”. Kegiatan diskusi buku merupakan salah satu rangkaian kegiatan “Semarak Hari Kunjung Perpustakaan” yang puncaknya jatuh pada tanggal 14 September.
Kegiatan diskusi buku dilaksanakan secara luring dan daring melalui Zoom Meeting serta Live Streaming Youtube Perpustakaan Kota Jogja. Peserta luring dihadiri sejumlah 30 orang. Adapun narasumber ahli yang dihadirkan yaitu Choliq Nugroho Adji yang merupakan anggota Komisi D DPRD Kota Yogyakarta dan Dr. dr. Kusbaryanto, MKes, FISCH, FISCM, SpKKLP dari Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan Universitas Muhammadiyah Yogyakarta sekaligus penulis buku yang didiskusikan kali ini.
Dalam sambutannya, Sekretaris Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Yogyakarta, Suryatmi mengungkapkan bahwa tema ini diambil karena kesehatan merupakan kunci utama untuk dapat hidup bahagia dan produktif.
“Penyakit degeneratif nyatanya tidak hanya terjadi pada usia lanjut, namun kini telah menyerang juga pada kalangan anak muda, remaja, bahkan pada anak-anak, padahal generasi muda adalah harapan bangsa, merekalah calon pemimpin masa depan” terang Suryatmi.
Sementara itu, pemateri ahli Kusbaryanto mengungkapkan bahwa penyakit degeneratif merupakan penyakit yang muncul akibat usia yang semakin bertambah.
“Penyakit ini dapat disebabkan oleh banyak faktor. Selain efek langsung dari penggunaan normal tubuh, faktor penyebab lainnya adalah kesehatan yang buruk atau gaya hidup yang tidak sehat. Setelah penyakit ini terjadi pada diri seseorang, maka akan memerlukan biaya yang sangat tinggi dan pengelolaan yang rumit”, jelasnya.
Lebih lanjut Kusbaryanto menerangkan tentang materi praktis seputar diet dan nutrisi bagi kesehatan tubuh serta upaya pencegahan terhadap suatu penyakit. Di akhir materinya, Kusbaryanto memberikan 4 kiat agar terhindar dari penyakit degeneratif, yaikni 1) lakukan olah raga teratur, 2) terapkan diet sehat, 3) update ilmu tentang kesehatan, dan 4) melakukan checkup rutin.
Lain halnya dengan Choliq Nugroho Adji, beliau menekankan akan pentingnya pengelolaan emosi. Karena menurutnya, tingkat stress yang tinggi dapat pula memicu munculnya berbagai penyakit.
Dan di akhir sesi kegiatan, moderator menyimpulkan beberapa poin penting dari kegiatan diskusi buku ini. Yaitu pentingnya pola hidup sehat yang diawali dari pola makan yang sehat, olahraga teratur, hindari rokok, dan kurangi stressor yang dapat menimbulkan penyakit degeneratif. Serta yang paling penting adalah perlunya berhati-hati apabila mendapatkan informasi tentang kesehatan yang tidak berdasarkan ilmiah, maka jangan terburu-buru untuk menyebarkannya. Saring dulu sebelum sharing. [Arl]