TALITA: Menguatkan Literasi Siswa

Membaca buku merupakan salah satu kegiatan kognitif  yang mencakup proses penyerapan pengetahuan, pemahaman, kemampuan analisis dan evaluasi. Individu yang memiliki kebiasaan membaca akan memiliki cakrawala pengetahuan luas, imajinasi tinggi, maju dalam berpikir. Tingkat kegemaran membaca yang belum menggembirakan masih menjadi permasalahan klasik di tengah masyarakat umum. Hal ini dikarenakan faktor seperti, daya dukung koleksi di lingkungan rumah, serta motivasi untuk mendatangi pusat informasi seperti perpustakaan masih rendah. Oleh karena itu perlu adanya keterlibatan secara aktif dari berbagai pihak seperti orang tua, guru dan pemerintah untuk menumbuhkan  minat baca sejak dini salah satunya dengan memperkenalkan perpustakaan sejak dini.

Salah satu upaya Dinas Perpustakaan dan Kearsiapan (DPK) Kota Yogyakarta dengan menyelenggarakan kegiatan TALITA yaitu Wisata Pengenalan Literasi di Perpustakaan Kota Yogyakarta, sebagai bentuk fasilitas pemerintah kepada masyarakat.  Kegiatan ini bertujuan untuk mengenalkan profil perpustakaan, dengan harapan dapat menumbuhkan minat baca di kalangan anak.

Kegiatan ini terbuka untuk sekolah dasar di wilayah Kota Yogyakarta. Selama dua jam para siswa akan dibekali keterampilan memanfaatkan perpustakaan dengan tiga aktivitas yaitu, pengenalan lingkungan perpustakaan kota Yogyakarta, story telling serta pendidikan pemustaka. Kegiatan dilakukan dengan berbagai pendekatan belajar, sehingga anak-anak antusias mengikuti seluruh rangkaian kegiatan. [ana]