Kunjungan dari  Kabupaten Ogan Ilir Palembang

Pada Hari Rabu Tanggal 23 Juni 2022 Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Yogyakarta menerima kunjungan tamu dari Kabupaten Ogan Ilir Palembang yang dipimpin oleh H.Muhsin, ST, M.M, M.T selaku Sekwilda Ogan Ilir didampingi oleh Ketua Bappeda Taher dan Kepala Dinas Perpustakaan dan kearsipan Edy Sarifudin serta beberapa staff dan arsiparis sejumlah 16 personil.

Kehadiran tamu dari Ogan Ilir disambut sendiri oleh Plt Ka Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Yogyakarta Dra. Suyatmi, M.M yang di dampingi oleh Kepala Bidang Perlindungan Penyelamatan Pembinaan dan Data Sistem Informasi Kearsipan Gatot Sudarmono, S.H serta beberapa Arsiparis  Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Yogyakarta.

Tujuan kunjumgan ke Dinas Perpustakaan dan Kearsipan adalah untuk belajar melaksanakan alih media arsip dan Pelaksanaan Penyusutan Arsip, Alasan pemilihan tempat kunjungan di Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Yogyakarta yaitu karena Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Yogyakarta menjadi juara tingkat nasional dan memiliki berbagai prestasi. Diharapakan dengan kunjungan ini dapat memberikan manfaat. (Suminarti)